Persona Intikalia

25 Des 2009

Mengubah Ikon di Ubuntu

Pasalnya, mengubah ikon di Windows amatlah mudah. Hanya dengan klik kanan dan masuk properties, lalu bla bla bla -pokoknya mudah lah-. Lantas gimana cara mengubah ikon di Ubuntu. Ya ... sama mudahnya boss. Caranya?

Misalkan aku ingin mengubah ikon Drive "YARUIS", langkah-langkahnya:
1. Klik kanan pilih "Properties".




2. Klik kotak yang bergambar ikon di sebelah kiri atas.


3. Lalu cari lokasi ikon yang kamu mau pasang.


4. Pilih ikonnya, lalu tekan "Open".


5. Selesai dah.

Ah ... apa spesialnya? Ya jelas ada lah ... Di Ubuntu, ikonnya bisa berupa .jpg, .gif, .png, .svg, dan masih banyak lainnya yang support. Ga kayak di windows yang ikonnya harus berformat .ico. Mana lagi untuk bikin gambar dengan format .ico membutuhkan software khusus, contohnya: GIMP, GreenFish, AWIcons, dan masih banyak software lainnya. Kalo pake Ubuntu ... semua gambar bisa kita bikin jadi ikon. Ada lagi spesialnya. Salah satunya kita bisa mengubah ikon file (caranya? ya sama dengan yang di atas), sedangkan di Windows hanya bisa mengubah ikon foldernya saja. Hehehe ... hidup Ubuntu !!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar