Persona Intikalia

28 Sep 2017

Surfing untuk Pemula? Ini Dia Beberapa Tipsnya untuk Anda!

Jika Anda kerap pergi liburan ke pantai, mungkin Anda akan sering melihat pemain selancar seolah sedang menari di antara ombak. Melihat para surfer bisa sangat berdamai dengan ombak di lautan mungkin kerapkali membuat Anda iri. Ya, para surfer ini memang sudah sangat jago di bidang surfing atau berselancar sehingga mereka bisa dengan mudahnya menari bersama papan di antara ombak yang berhamburan. Jika Anda juga ingin seperti mereka, maka Anda butuh latihan yang banyak sehingga bisa bersahabat dengan ombak.


Bagi yang hanya melihatnya secara sekilas saja, mungkin aktivitas berselancar di atas ombak ini adalah olahraga yang mudah karena tinggal berdiri di atas papan lalu menjaga keseimbangan. Padahal berselancar tidaklah demikian dan cukup sulit, terlebih untuk para pemula. Pastikan Anda sudah membawa dan mengenakan semua perlengkapan untuk berselancar mulai dari bajunya, papan, wax, leash dan lainnya. Jika Anda masih pemula dalam hal berselancar ini, maka beberapa tips berikut ini pasti akan berguna:

1. Pilih spot yang tepat

Yang pertama dan yang utama adalah dengan memilih spot yang tepat. Jangan sampai jika Anda seorang pemula namun memilih spot dimana ombak sangat tinggi dan keras karena hal ini berbahaya. Selain itu proses belajar Anda juga akan lebih lama. Untuk itu, ada baiknya mencari jenis pantai yang lambat serta mudah dengan kisaran gelombang setinggi dada orang dewasa. Meski tidak terlalu terlihat menantang, namun spot ini adalah spot terbaik yang bisa Anda pilih. Usahakan untuk memilih lokasi dengan tidak banyak orang di sana sehingga latihan tidak terganggu.

2. Mendayung

Setelah menemukan lokasi yang tepat untuk surfing, kini mulai belajar untuk mendayung. Ketrampilan satu ini adalah ketrampilan yang paling dasar. Cara yang paling disarankan adalah dengan meletakkan papan selancarnya ke air lalu ketika sudah pada kedalaman di paha atau pinggang, Anda bisa merebahkan tubuh di bagian deknya. Cari posisi optimal untuk melawan arus dan mulailah mendayung. Jangan terlalu tergesa-gesa karena tidak akan menguntungkan.

3. Menangkap gelombang

Jika ketrampilan mendayung sudah Anda miliki, selanjutnya adalah bagian untuk menangkap gelombang air. Untuk memulainya, tetaplah di jalur pendayungan lalu tangkap gelombang yang sudah pecah dan di posisi mengejar. Nantinya di posisi ini, gelombang akan bisa membawa Anda dan mendorong untuk ke pantai. Momen menangkap gelombang ini biasanya adalah titik yang sulit karena Anda harus tahu timing yang tepat sehingga gelombang yang tepat bisa membawa Anda untuk berselancar dengan lancar.

4. Berdiri

Ketika Anda sudah mendapatkan timing atau waktu yang pas dalam menangkap gelombang yang sesuai, lalu mulailah posisikan badan untuk berdiri. Memang kelihatannya mudah, namun ketika Anda sudah mencobanya sendiri, maka akan tahu bagaimana rasa sulitnya menyeimbangkan diri di sana. Semua bagian tubuh dan papan harus stabil jika Anda ingin sukses berdiri di atas papan. Memang butuh banyak percobaan dan kegagalan sehingga akhirnya Anda akan menemukan posisi dan cara yang tepat agar bisa berdiri di tengah derasnya ombak.

Jika dilihat sekilas dari teori saja, surfing seolah bukanlah hal yang sulit. Namun ketika dicoba, maka Anda baru akan bisa merasakan betapa sulitnya setiap tahapan dalam berselancar di ombak. Jika Anda ingin serius belajar, maka Anda juga bisa menyewa seorang pelatih selancar sehingga posisi tepat dan Anda pun akan lebih aman belajar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar