Persona Intikalia

6 Okt 2019

Mengenal Seluk Beluk Keberagaman Budaya Indonesia

Bagi kita masyarakat Indonesia, pasti sudah sangat mengenal bahwa Indonesia terdiri dari banyak pulau yang didiami oleh banyak suku yang menggunakan berbagai bahasa daeerah yang unik. Namun apakah Anda sudah mengenal betul keberagaman budaya Indonesia, fungsinya serta apa saja contohnya di Indonesia? Untuk memperkaya wawasan Anda, ini dia ulasan lengkapnya.


Apa itu Keragaman Budaya?

Keragaman budaya memiliki arti lain yang disebut cultural diversity. Penduduk Indonesia saat ini hampir berjumlah 200 juta orang yang tersebar di berbagai pulau. Berbagai budaya dan adat yang terdapat di berbagai daerah memiliki ciri khas masing-masing yang berbeda satu sama lain. Hal itulah yang menyebabkan keragaman budaya Indonesia sangat kaya.

Namun uniknya walaupun Indonesia terdiri dari beragam budaya dan adat istiadat, hal ini tidak serta merta membuat negara menjadi terpecah belah. Hal ini dikarenakan berbagai keragaman budaya tersebut dapat berjalan damai dengan adanya semboyan Bhinneka Tunggal Ika.

Manfaat Keragaman Budaya

Banyaknya keragaman budaya yang ada di negeri ini ternyata memberikan berbagai manfaat dan juga nilai positif bagi negeri. Diantaranya yaitu dapat meningkatkan produktivitas dan juga probabilitas terutama dalam berorganisasi.

Selain itu, adanya berbagai keragaman budaya Indonesia dapat digunakan sebagai ajang untuk bertukar berbagai inovasi dan juga ide-ide kreatif yang bisa didapatkan dari orang-orang yang memiliki latar belakang budaya yang berbeda. Dengan begitu berbagai ide genius dan juga solusi-solusi menarik bisa didapatkan terutama ketika berkecimpung dalam suatu organisasi.

Lalu, Apa Saja Ciri-Ciri Keragaman Budaya di Indonesia?

1. Keragaman Bahasa

Dari segi keragaman bahasa misalnya, Indonesia memiliki setidaknya dua rumpun bahasa yaitu bahasa austroneisa Barat atau yang sering dikenal dengan bahasa Melayu atau Indonesia. Masyarakat yang menggunakan bahasa ini merupakan masyarakat Indonesia di kawasan Indonesia Barat seperti pulau Jawa, Sumatera, dan Kalimantan.

Berbeda lagi dengan kawasan Indonesia Timur dimana masyarakat disana umum menggunakan bahasa Melanisia. Bahasa Melanissia sendiri asalnya merupakan bahasa Yunani yang dibawa dari kawasan Pasifik Barat.

2. Keragaman Suku Bangsa

Berdasarkan data sensus penduduk tahun 2010, diketahui bahwa Indonesia memiliki lebih dari 300 suku bangsa. Beberapa diantaranya adalah suku Sunda, suku Batak, suku sunda, Suku Banjar, suku Madura, dan masih banyak lagi.

Sedangkan suku dengan jumpah penduduk paling banyak adalah suku Jawa dengan populasinya lebih dari 41%. Namun walaupun termasuk kedalam suku terbanyak, sebagian suku Jawa bertransmigrasi ke pulau lain seperti Sumatera dan Kalimantan.

3. Keragaman Agama

Walaupun di Indonesia, mayoritas penduduknya beragam Islam, namun ada juga penduduk yang menganut agama-agama lain. Secara umum, ada enam agama yang diakui oleh pemerintah yaitu Islam, Kristen Protestan, Kristen Katolik, Budha, Hindu, dan Konguchu.

4. Keragaman Adat dan Kesenian

Keragaman adat dan kesenian yang dimiliki oleh Indonesia tidak terlepas dari banyaknya suku bangsa yang ada di negara ini. Tiap suku bangsa tentunya memiliki adat dan kesenian khas yang berbeda dengan suku bangsa yang lain.

Contoh Keragaman Budaya Indonesia yang Mendunia

Dari banyaknya keragaman di Indonesia, beberapa diantaranya berhasil menembus kancah International dan dikenal oleh dunia. Beberapa diantaranya yaitu wayang, angklung, seni batik, hingga berbagai tari tradisonal seperti tari saman dari Aceh, tari Reog dari Ponorogo, hingga tari kecak dan pendet dari Bali.

Keragaman budaya Indonesia memang tidak ada habisnya. Kini tinggal bagaimana kita sebagai penerus bangsa dapat melestarikan berbagai keragaman tersebut agar tidak punah oleh masa dan bisa bertahan bahkan terkenal hingga ke kancah internasional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar