Persona Intikalia

16 Okt 2021

Sejarah dan Rekomendasi Tipe Jam Tangan MIDO Untukmu

Jam tangan MIDO, mungkin beberapa dari kalian ada yang sudah mengenal brand ini. Tahukah kalian bahwa merek jam tangan MIDO ini sudah berumur lebih dari 100 tahun?

Awal Berdiri MIDO

Jam tangan MIDO awal kali berdiri tahun 1918 di Swiss oleh Georges Schaeren. Nama MIDO sendiri sebenarnya diambil dari Bahasa Spanyol yaitu “Yo Mido” yang artinya “saya mengukur”.

MIDO terus berinovasi seiring dengan perkembangan zaman dari sisi teknis maupun desainnya. Sebut saja di tahun 1930 silam, MIDO sudah menemukan teknologi kedap air dengan cara menemukan sistem penyegelan crown sealing. Fitur ini sangat langka di masa itu.

Tak hanya itu, di tahun yang sama, MIDO juga menemukan teknologi jam tangan antimagnetik dan tahan akan benturan. Inilah yang membuat MIDO diminati oleh banyak orang saat itu.

MIDO Saat Ini

Saat ini, teknologi jam tangan MIDO Swissmade sudah banyak maju pesat. Di ulang tahunnya yang ke-100, tahun 2018 lalu, MIDO meluncurkan Commander Big Date, sebuah jam tangan unik yang dirancang untuk memperingati tahun ke-100 MIDO didirikan. Hal ini juga didedikasikan kepada Georges Schaeren sebagai pendiri MIDO.

Bagi kalian yang ingin melihat teknologi dan fitur apa saja yang ada pada jam tangan MIDO saat ini, kalian bisa mengunjungi salah satu website official penjual jam tangan MIDO di Indonesia di https://watchcontinent.co.id/. Di sana kalian akan dimanjakan dengan jam tangan yang mewah, fungsional, penuh fitur, dan desain yang tak lekang oleh zaman.

Pilihan Jam Tangan MIDO yang Direkomendasikan

Untuk kalian pecinta jam tangan, berikut ini adalah beberapa jam tangan MIDO yang bisa dijadikan rekomendasi untukmu yang ingin ganti jam tangan.

MIDO Ocean Star 600 Chronometer M026.608.11.041.01

Jam tangan MIDO yang direkomendasikan pertama adalah MIDO Ocean Star 600 Chronometer M026.608.11.041.01. Jam yang satu ini berbentuk bulat, punya diameter 43.5 mm, lebar lug 22 mm, ketebalan 14.6 mm dengan material case terbuat dari stainless steel. Jenis mesin yang digunakan tipe automatic.

Jenis kaca yang dipakai adalah sapphire crystal with double sided anti-reflection treatment. Material strap-nya pun terbuat dari stainless steel. Jam yang satu ini punya ketahanan terhadap air hingga kedalaman 600 meter.

MIDO Ocean Star 600 Chronometer M026.608.11.041.01 ini cocok sekali dipakai oleh pria. Harga yang ditawarkan adalah 26 jutaan, setelah diskon dari harga awal 30 jutaan.

MIDO Commander Gradient M021.407.37.411.00

Jam tangan MIDO rekomendasi lainnya adalah MIDO Commander Gradient M021.407.37.411.00. Jam yang satu ini cocok sekali digunakan untuk pria. MIDO seri Commander ini berbentuk bulat, mempunyai diameter 40 mm, lebar lug 21 mm, dan ketebalan case 10.84 mm.

Jenis mesin yang digunakan adalah automatic dengan tipe mesin ETA Caliber 80.611. Jenis kaya yang digunakan Sapphire Crystal. Material strap-nya tersebuta dari black fabric strap. Kedalaman kedap airnya hingga 50 meter. Fitur spesial yang dimiliki oleh jam satu ini adalah skeleton dial. Harganya sekitar 15 jutaan setelah diskon dari harga 17 jutaan. 

Itulah kedua tipe jam MIDO yang direkomendasikan untuk pria. Jika untuk wanita, kamu bisa memilih tipe Dorada.

6 komentar:

  1. aku ketinggalan banget masalah jam tangan solanya engva punya dan engga begitu suka pakai
    tapi memang swiss itu jadi patokan produsen jam tangan
    kece modelnya dan tahan banting juga

    BalasHapus
  2. Lebih dari seabad, udah tua banget umur jam tangan ini..

    BalasHapus
  3. Wah, keren ternyata jamnya ya kak? salam kenal

    BalasHapus
  4. Kapan bisa dapat jam ini** saya g dapet :v

    BalasHapus